Tuesday, November 10, 2009

Hari 14: “Kasih itu membawa kebahagiaan (takes delight)”

Hari 14: “Kasih itu membawa kebahagiaan (takes delight)”
1. Pengkotbah 9:9
a. Satu hal yang harus kamu ketahui tentang tantangan kasih ini adalah kamu seharusnya tidak hanya mengikuti perasaanmu, namun seharusnya memimpin perasaanmu. Tidak ada orang yang dapat selalu mempertahankan kasih hanya dengan mengikuti perasaan saja, namun mengasihi hanya dengan kewajiban saja juga susah.
b. Cara yang baik adalah mengambil keputusan untuk berbahagia dengan pasanganmu. Dengan kata lain, ‘memilih’ untuk mengasihi juga adalah suatu kuasa yang sama kuatnya dengan ‘perasaan’ untuk mengasihi. Nikmatilah saat2 bersama pasanganmu, ingat2lah hal2 yang membuatmu mengasihinya. Dengan begini, kau memimpin perasaanmu untuk mengasihinya. Lihatlah kisah cinta di Kidung Agung 2, walaupun tampak berlebih namun mulailah untuk tertawa lagi, untuk menggoda pasanganmu lagi. Jika kau bergembira dulu saat barusan menikah, kau dapat gembira lagi.
2. DENGAN SENGAJA, TINGGALKAN AKTIVITAS YANG KAMU BIASA LAKUKAN SUPAYA KAMU DAPAT MENGHABISKAN WAKTU YANG BERKUALITAS DENGAN PASANGANMU. LAKUKAN SESUATU YANG DIA INGIN LAKUKAN, ATAUPUN SESUATU YANG DIA INGIN KERJAKAN. INTINYA LAKUKAN BERSAMA2.
3. Aktivitas apa yang kau putuskan untuk kau tinggalkan? Apa yang kau lakukan bersama? Bagaimana hasilnya? Hal baru apa yang kau pelajari / pelajari ulang tentang pasanganmu?

No comments:

Post a Comment